Selain dari Solusi pembuatan Software aplikasi berdasarkan keiinginan Customer. Kamipun juga menyediakan beberapa software aplikasi yang sudah siap pakai (Solusi ERP/ Enterprise Resources Planning) , sesuai dengan kebutuhan Industri yang spesifik. Solusi ini menyiasati masih banyaknya perusahaan maupun organisasi yang masih menggunakan sistem manual.
Adapun beberapa aplikasi yang Kami sediakan adalah :
1. Software ERP (Enterprise Resources Planing)
Dengan solusi produk CronosERP, produk ini didisain untuk memenuhi kebutuhan berbagai skala bisnis. Fitur – fitur dan fungsi CronosERP mencakup keseluruhan proses operasional bisnis anda, sehingga memberikan anda kemampuan untuk mengefisiensikan proses bisnis, meningkatkan inovasi bisnis, mengakselerasikan produktifitas dan menikmati kecanggihan investasi teknologi.
CronosERP memberikan kemudahan anda dalam mengatur Material Planning, Sales forecasts, pembuatan Master Production Schedule dan menjalankan MRP, secara singkat solusi kami akan memberikan keseimbangan antara supply dan demand dengan pertimbangan kapasitas produksi. Dengan solusi kami anda akan dapat memenuhi kebutuhan pasar dengan pengaturan perencanaan produksi perusahaan.
Dengan CronosERP, anda dapat membuat Master Production Schedule dalam merencanakan proses manufaktur finished goods untuk memenuhi kebutuhan sales forecasts anda. Selanjutnya dengan menggunakan fungsi – fungsi MRP anda dapat pula menentukan bahan baku (raw materials) yang dibutuhkan dan kapan anda akan melakukan pembelian untuk memenuhi jadwal produksi berdasarkan Master Production Schedule.
CronosERP memberikan komitmen penuh dalam inovasi dan perkembangan teknologi serta metode terbaru konsep manufaktur. Anda dapat menikmati kenyamanan dalam ber-invenstasi dengan solusi yang kami berikan secara berkelanjutan seiring dengan berkembangnya proses bisnis anda serta perkembangan teknologi.
CronosERP – akan selalu membantu bisnis anda dengan pendekatan nilai baru.
Download Informasi Detail CronosERP
2. Software Aplikasi Rumah Sakit (Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit)
Software aplikasi ini sudah banyak digunakan mulai dari Klinik Rumah Sakit berskala kecil – Besar (Kelas A, B, C) . Sistem aplikasi Rumah Sakit ini merupakan sistem yang sudah terintegrasi untuk pengelolaan keseluruhan manajemen Rumah Sakit, mulai dari pendaftaran pasien, pelayanan diagnosa dan tindakan pasien, rekam medik pasien, apotik, installasi farmasi, penagihan, manajemen personalia, payroll hingga proses akuntansi. Solusi sistem yang Kami kembangkan terdiri atas modul-modul yang dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan Rumah Sakit.
Sistem telah dikembangkan agar dapat dengan mudah digunakan dan telah berbasis website sehingga dapat mempermudah rumah sakit jika ingin menjadikan sistem ini menjadi online. Selain rumah sakit, sistem ini juga dapat digunakan oleh Klinik yang memberikan jasa pelayanan kesehatan, dengan fitur yang telah dikelompokan kedalam modul-modul. Klinik dapat memilih modul-modul apa saja yang digunakan dan menghilangkan fitur yang tidak diperlukan.